Player The Finals Non-Cheater Kena Imbas Razia Cheater

Player The Finals Non-Cheater – Game kompetitif dengan genre shooter ada banyak, namun The Finals berhasil membuat gaya permainannya sendiri lewat pendekatan yang unik. Dengan konsep game show, game garapan Embark Studios itu terasa fresh sehingga tak heran jika popularitasnya terus meningkat sejak dirilis pada awal Desember tahun lalu.

The Finals bahkan telah meraih 10 juta pemain hanya 15 hari setelah dirilis dan meski belum genap berusia satu bulan, game tersebut sudah terlihat menjanjikan. Embark Studios baru-baru ini juga melakukan aksi banned besar-besaran untuk membasmi cheater, namun sayangnya upaya itu memakan korban.

Player The Finals Non-Cheater Tiba-tiba Kena Razia Cheater

Dalam aksi banned besar-besaran yang dilakukan tak lama ini, beberapa pemain The Finals yang tidak memiliki riwayat menggunakan cheat turut terkena imbasnya. Senior Editor untuk The Verge – Tom Warren membagikan kabar tersebut lewat X/Twitter.

Melalui sebuah tweet, dia mengatakan jika upaya banned itu juga berdampak pada pemain non-cheater, termasuk beberapa streamer Twitch. Untungnya tak lama setelah kabar itu muncul, beberapa pemain melaporkan jika akun mereka yang sebelumnya ter-banned, kini telah kembali normal.

Streamer Twitch bernama Gigz menjadi salah satu pemain tidak beruntung itu. Tidak lama kemudian, ia melaporkan jika akunnya sudah kembali dan bisa dimainkan lagi seperti biasa.

Belum Ada Pernyataan Resmi dari Developer

Apa yang dilakukan Embark Studios sebenarnya sangat masuk akal mengingat kesuksesan yang diraih The Finals, namun sangat disayangkan karena upaya tersebut tidak berjalan sempurna.

Meski hingga kini belum ada pernyataan resmi dari mereka terkait kejadian tersebut, setidaknya telah ada banyak bukti bahwa akun beberapa pemain sudah bisa diakses kembali.

Sebelumnya, game free-to-play itu juga diprotes oleh para pemain karena fitur Aim Assist yang terlalu kuat untuk pemain yang bermain dengan controller. Beberapa pemain menilai jika fitur tersebut perlu di-nerf dan pemain yang bermain dengan keyboard dan mouse, harus dipisah dengan pemain yang bermain menggunakan controller.

Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait The Finals atau artikel lainnya dari Arif Gunawan. For further information and other inquiries..